Literasi Membandingkan dua Teks
English Corner

Literasi Membandingkan dua Teks

Literasi Membandingkan dua Teks disini akan dibahas untuk teks Recount dan Teks Narrative. Yang mau dicapai disini adalah membiasakan peserta didik untuk membaca teks/ cerita dan dapat menemukan topik utama teks yang dibaca, tujuan dari teks yang dibaca, dan moral value (keutamaan apa yang bisa didapat/ nilai/sikap yang diusung ) dari membaca teks tersebut.

Membandingkan teks bisa berupa teks yang bergenre sama atau berbeda, misalnya kedua teks tersebut sama-sama recount, atau yang dibandingkan teks nya sama-sama narrative. Biasanya Teks jenis Recount dan Narrative jumlah katanya banyak. Yang sama dari kedua teks tersebut adalah sama-sama menggunakan Kata kerja bentuk Lampau/ V2

Mari kita mulai dengan membedah Text

Recount Text

Tujuan penulisan Teks Recount ini adalah menceritakan kembali kejadian di waktu lampau atau menceritakan pengalaman sendiri maupun orang lain yang sudah terjadi untuk memberikan informasi atau menghibur.

Pertanyaan yang menanyakan Tujuan dari teks itu seperti:

  • What is the purpose of the text ?
  • The text is aimed to ….
  • Why did the writer write the text?
  • The purpose of the writer to write the text is to give ….
  • The writer shares his experiences to show ….
  • What is the writer’s intention to write the text?
  • The writer wrote the text to ….
  • Based on the text, the writer writes it to ….
  • Based on the text, the writer wrote it in order to ….
  • etc.

Pertanyaan yang sering muncul untuk menanyakan topik utama yang dibaca misalnya:

  • What is the text (mostly) about?
  • What does the text tell us about?
  • What is the topic of the text?
  • What is the text mainly about?
  • The text above mainly discusses ….
  • What is the best title of the story?
  • The text highlights ….
  • etc

Pertanyaan yang sering menanyakan moral value adalah:

  • In the story above , the writer wants to say that ….
  • What can you learn from the story?
  • Based on the story, Andi should have ….
  • What can you get from the story?
  • What moral value can you take from the story?
  • The story teaches us that ….

Generic Structure of Recount Text ( Susunan teks Recount )

Paragrap pertama berisi ORIENTATION yaitu menceritakan pengenalan tokoh , What, Who, Where, when, Why (apa, siapa, dimana, kapan dan mengapa) tokoh yang akan diceritakan

Paragrap dua dan selanjutnya berisi EVENTS menceritakan kejadian /peristiwa/ kegiatan yang sudah dilakukan tokoh tersebut di waktu lampau secara berurutan waktunya.

Paragrap terakhir berisi REORIENTATION menceritakan kesan,pesan dan ungkapan perasaan si tokoh yang diceritakan atau yang bercerita tersebut , tergantung Orientation nya.

MACAM-MACAM RECOUNT TEXT

  1. Personal Recount Text; e.g, Visiting my grandma, went to Bandung, My last Holiday, Alfred Nobel, etc (menceritakan kejadian pribadi, biografi atau autobiografi)
  2. Historical Recount Text; e.g, The World War II, Titanic, etc ( Menceritakan sejarah)
  3. Factual Recount Text; e.g, Accident on Jln Taruna, The Flood in Semarang, etc (Menceritakan peristiwa kejadian nyata yang telah terjadi)
  4. Imaginative Recount Text; e.g, becoming Superman, Return to Dynasty Ming, etc. ( penulis bercerita membayangkan masuk ke dunia maya/lain)

Narrative Text

The Purpose of Narrative Text is to amuse or to entertain the reader with a story. Tujuan penulisan Teks ini adalah untuk menghibur kadang ada moral valuenya atau pelajaran yang bisa dipetik dari cerita tersebut. Jadi cerita ini tidak nyata atau fiktif, biasanya berupa dongeng.

Generic structure of Narrative Text ( Susunan Teks Naratif)

Paragrap pertama berisi ORIENTATION yaitu menceritakan pengenalan tokoh , What, Who, Where, when, Why (apa, siapa, dimana, kapan dan mengapa) tokoh yang akan diceritakan, BEDANYA dengan Recount Text pada keterangan waktu pada awalnya biasanya dengan Once upon a time (Pada suatu ketika) karena fiktif sedangkan Recount adalah fakta/nyata.

Paragrap kedua COMPLICATION, menceritakan tentang konflik utama yang timbul yang menyebabkan masalah dan konflik- konflik lain.

Paragrap ketiga RESOLUTION yang menceritakan penyelesaian masalah

Paragrap terakhir REORIENTATION/ CODA merupakan pernyataan penutup cerita dan bersifat opsional( boleh ada atau tidak) . Bisa berisi tentang pelajaran moral, saran atau pengajaran dari penulis.

Ada banyak jenis narrative text. Narrative text bisa berupa teks imajiner, faktual, atau kombinasi keduanya. yang membedakan dengan Recount generic structure nya ( urutan isi ceritanya)

Berikut ini jenis-jenis narrative text:

 fairy stories, mysteries, science fiction, romances, horror stories, adventure stories, fables, myths and legends, historical narratives, ballads, a slice of life, personal experience.

Nah silahkan mengerjakan tes Literasi Membandingkan dua Teks dibawah ini . CLICK ON THIS LINK ? Good luck.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *